Selasa, 05 Januari 2010

Tanaman Kunyit Berkhasiat Mencegah Kanker, antiseptik dan pencegah radang


Tanaman kunyit walaupun kecil ternyata manfaatnya banyak sekali. tanpa saya ketahui manfaat tanaman kunyit ini setelah saya baca di Okezone.com mengenai manfaat kunyit ini ternyata banyak sekali dan ruuuuaaaarrr biasaaaaa…..Dengan warna yang kuning dan bentuknya yang kecil-kecil ternyata manfaatnya banyak juga. Ayo segera makan kunyit !!!

“Kunyit mengandung zat sebagai anti radang, antiseptik dan pencegah kanker. Sebagai zat antiradang, antiseptik dan pencegah kanker. Sebagai zat anti radang, kunyit berkhasiat untuk mengobati gatal-gatal pada kulit, kista bahkan kanker rahim,” ujar dr Erna.

Selain itu, kunyit juga merupakan jenis obat herbal yang berfungsi sebagai imunostimulan untuk menjaga keseimbangan stamina.

“Kunyit dapat dicampur dengan jenis obat herbal lainnya tanpa menimbulkan efek samping, meski dikonsumsi setiap hari. Misalnya dalam bentuk jamu. Kunyit juga berkhasiat untuk menghilangkan maag, keputihan dan peluruh darah haid agar cepat selesai, serta menghilangkan rasa nyeri saat haid,” tambahnya.

Untuk keputihan, Anda dapat menggunakan dua rimpang kunyit, satu genggam daun beluntas, satu gagang buah asam, sepotong gula kelapa atau aren. Semua bahan direbus hingga mendidih dengan menggunakan satu liter air kemudian disaring. Minumlah secara rutin sati gelas sehari.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar